BERITA DUNIA

Obama Pidato, Hillary Clinton Ketiduran

NAYPYIDAW — Tampaknya, terus-menerus bepergian ke berbagai negara dengan zona waktu yang berbeda membuat tubuh Menteri Luar Negeri AS Hillary Clinton (65) kelelahan.
Puncaknya, mantan ibu negara AS itu sempat terlihat terlelap sejenak saat mendengarkan sambutan "bosnya", Presiden Barack Obama, saat berkunjung ke Myanmar belum lama ini. Tak hanya itu, di sebelah Hillary, duduk pemimpin oposisi Myanmar Aung San Suu Kyi.

Tampak jelas, Hillary masih menderita jetlag. Menurut catatan Kemenlu AS, sejak menjadi Menteri Luar Negeri AS pada 2009, Hillary Clinton menghabiskan 351 hari di perjalanan, mengunjungi 102 negara, dan terbang dengan total jarak 843.839 mil. 

Dengan catatan ini, Hillary Clinton menjadi Menlu AS yang paling banyak melakukan perjalanan dinas.
Perjalanan dinas Hillary Clinton tak berhenti di Myanmar. Setelah mendampingi Obama dalam kunjungan bersejarahnya di Myanmar, Hillary terbang ke Kamboja menghadiri KTT ASEAN.
Selanjutnya, dia langsung terbang ke Jerusalem untuk bertemu Perdana Menteri Israel Benyamin Netanyahu untuk membicarakan gencatan senjata di Jalur Gaza.



Kini, gencatan senjata di Jalur Gaza sudah tercapai, mungkin Hillary sudah bisa beristirahat.


Sumber :Daily Mail

Editor :Ervan Hardoko, KOMPAS.com


0 comments:

Post a Comment

Tolong komentarnya berhubungan dengan artikel yang ada. Komentar yang mengarah ke tindakan spam akan dihapus atau terjaring secara otomatis oleh spam filter